Tuesday, 10 May 2011

Resep Cake Pisang Coklat

Pernah bikin kue ini??kue yang manis dengan cita rasa coklat dipadukan buah pisang, menyempurnakan kue ini. Cara membuatnya sangat mudah, anda tinggal lihat di bawah ini...cake pisang coklat siap dinikmati. .




Bahan Cake Pisang Coklat :
  •  4 buah pisang tanduk, haluskan.
  • 1 sdm coklat bubuk.
  • 250 gr tepung terigu protein sedang.
  • 250 gr gula pasir.
  • 8 btr kuning telur.
  • 4 btr putih telur.
  • 1 sdm air jeruk nipis.
  • 1 sdt baking powder.
Cara Membuat Cake Pisang Coklat :
  1.  Campur tepung terigu dan baking powder, ayak, sisihkan.
  2.  Campur pisang halus dan air jeruk nipis, aduk, sisihkan.
  3.  Kocok margarin dan gula hingga putih dan mengembang, lalu masukkan kuning telur satu per   satu sambil terus dikocok hingga rata.
  4.  Masukkan tepung terigu dan pisang halus secara bergantian, aduk rata.
  5.  Bagi adonan menjadi 2. Masukkan coklat bubuk pada salah satu adonan.
  6.  Tuang adonan putih ke dalam cetakan (sesuai selera) yang telah dioles margarin dan ditaburi tepung terigu, kemudian tuang adonan coklat.
  7.  Panggang adonan ke dalam oven dengan suhu 180 C selama 35 menit hingga matang.
  8.  Angkat, dan cake pisang coklat siap disajikan.
Untuk 18 buah

Selamat Mencoba...

2 comments:

  1. hmmmmmmmmmmm yummmmmmmiiiiiiiiiii hehe

    ReplyDelete
  2. iya donk..silahkan mencoba ya,,
    good luck . .

    ReplyDelete