Bahan Kulit Kue Pie :
- 250 gr tepung terigu
- 205 gr shortening
- 5 gr garam
- 120 ml air
- Panaskan oven bersuhu 210 C.
- Campur tepung dan garam dalam sebuah wadah. Masukkan shortening sampai adonan membentuk butiran-butiran, kemudian campur dengan air dan bentuk adonan menjadi bola.
- Bungkus adonan dengan plastik, masukkan dalam kulkas selama 4 jam atau semalam.
- Giling adonan pada permukaan meja yang sudah ditaburi tepung sesuai bentuk yang diinginkan. Letakkan dalam cetakan atau loyang pie. Lapisi permukaannya dengan putih telur, dan tusuk-tusuk permukaan bawahnya untuk pengisian filling yang akan dibuat selanjutnya.
- Panggang adonan kulit pie selama 15-20 menit atau sampai permukaannya berwarna keemasan.
- Angkat, dan kulit kue pie siap untuk diisi filling sesuai selera.
No comments:
Post a Comment