Bahan Kue Rentak :
- 500 gr sagu.
- 250 gr gula pasir.
- 1 butir telur.
- 1 gelas santan kental.
- 1/2 sdt garam.
- 1/2 sdt baking powder.
- daun pandan secukupnya.
- Sagu disangrai dengan dau pandan, kemudian dinginkan.
- Masak gula dan santan hingga agak kental, kemudian dinginkan.
- Kocok lepas telur, kemudian tambahkan baking powder dan garam. Aduk sampai rata.
- Kemudian masukkan adonan ke dalam adonan gula dan santan.
- Masukkan sekitar 125 gr sagu ke dalam adonan tersebut, dan diamkan selama kurang lebih 6 jam.
- Setelah itu, masukkan sisa sagu sedikit demi sedikit, hingga adonan bisa dipulung.
- Cetak sesuai selera dan panggang dengan api sedang.
- Setelah matang, dinginkan terlebih dahulu baru kemudian diangkat dan dimasukkan ke dalam toples.
- Sajikan.
No comments:
Post a Comment