Bahan Kue Kering Cinnamon Cookies :
- 800 gr tepung terigu protein rendah.
- 400 gr gula pasir.
- 100 gr margarin, lelehkan.
- 5 btr telur.
- 3 btr kuning telur.
- 200 ml minyak goreng.
- 1 sdm coklat bubuk.
- 1 sdm kayu manis bubuk.
- 1 sdt baking powder.
- 1 sdt garam halus.
- 1/4 sdt pewarna coklat.
- 60 gr kenari / kacang tanah, cincang.
- 50 gr kismis.
- 50 gr manisan buah cherry merah, potong-potong.
- Campur rata tepung terigu, baking powder, kayu manis bubuk, dan coklat bubuk. Sisihkan.
- Kocok telur, kuning telur, gula pasir, margarin, minyak goreng, pewarna coklat, dan garam dengan menggunakan mixer kecepatan rendah selama 2 menit, hingga adonan lembut.
- Tambahkan campuran tepung terigu, dan aduk dengan spatula hingga tercampur rata.
- Siapkan loyang yang telah diolesi margarin, Cetak adonan dengan sendok, dan atur di atas loyang. Tabur kue dengan campuran bahan taburan.
- Panggang adonan dalam oven dengan suhu 150 C selama 30 menit.
- Setelah terlihat kuning kecoklatan, angkat.
- Kue kering cinnamon cookies siap untuk dihidangkan.
kok pakai putih telur, apa nanti hasil nya gak keras?
ReplyDelete